Selasa, 06 November 2018

Taksiran Aset Lippo Cikarang

Taksiran nilai Aset Lippo Cikarang atau PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) mengalami penurunan yang sangat fantastis yakni sebesar 3 triliun rupiah sehingga nilai aset PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) pada saat ini menjadi hanya sebesar 9,4 triliun rupiah pada periode kuartal ke III tahun 2018 setelah terjadi dekonsolidasi apda laporan keuangan MSU (PT Mahkota Sentosa Utama) yang merupakan Pengembang dari meikarta.
Aset Lippo Cikarang
Aset Lippo Cikarang

Sementara itu, perolehan laba bersih yang diraih oleh Perseroan tersebut menunjukan peningkatan yang baik yakni mampu melejitkan labanya sebesar 593% sehingga setra dengan nilai 2,9 triliun rupiah, hal ini dikarenakan pada pencatatan investasi entitas asosiasi dengan pencapaian nilai yang wajar yaitu sebesar 2,35 triliun rupiah.

Simon Subiyanto, Presiden Direktur Lippo Cikarang menyebutkan bahwasannya perusahaan telah mencatatakan pendapatan bersih sebesar angka 1,84 triliun rupiah pada kuartal ke-3 tahun 2018, hal ini merupakan peningkatan yang sangat baik akrena mencapai persentase sebesar 50% jika dibandingkan dengan periode sebelumnya pada tahun yang lalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar